Inilah Berbagai Manfaat Tuna dan Resep Gulai Ikan Tuna

Daftar Isi


manfaat ikan tuna

Ikan tuna menjadi salah satu jenis ikan laut yang digemari dan banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Ikan laut yang satu ini sangat mudah ditemui, mulai dari pasar-pasar tradisional sampai supermarket besar. Umumnya, tuna dijual dengan harga yang murah sehingga dapat dijangkau seluruh kalangan. Tidak sedikit manfaat tuna dan resep berbahan dasar ikan tuna yang dapat diolah di rumah.

Rasanya yang lezat membuatnya banyak disukai. Terlebih dagingnya yang tebal dan mudah diolah menjadikannya sebagai masakan yang cukup populer di berbagai kalangan. Manfaat dari ikan tuna pun sangat banyak bagi tubuh. Tidak heran jika sampai saat ini banyak masyarakat yang mengonsumsinya.

Berbagai Manfaat Ikan Tuna

1. Memenuhi kebutuhan protein

Manfaat tuna dan resep berbahan dasar ikan tuna yang cukup banyak, salah satunya dapat membantu memenuhi kebutuhan protein dalam tubuh. Di dalam tuna terkandung seluruh jenis asam amino yang sangat dibutuhkan tubuh.

Asam amino adalah molekul paling kecil yang menyusun protein. Adanya protein yang lengkap dari tuna ini mampu mendukung pemeliharaan fungsi tubuh dengan baik. Mulai dari pembentukan kolagen, antibodi dan hormon.

2. Mencegah anemia

Vitamin B6 dengan jenis albacore dan yellowfin dari ikan tuna memberi fungsi penting bagi tubuh. Salah satunya adalah meningkatkan produksi hemoglobin dalam tubuh seseorang. Hemoglobin sendiri adalah protein pengikat serta pembawa oksigen ke dalam sel darah menuju seluruh jaringan tubuh. Tanpa adanya oksigen yang cukup, fungsi jaringan akan mengalami penurunan sehingga tubuh terasa mudah lelah. Kedua hal tersebut yang merupakan gejala anemia.

3. Menjaga kesehatan tulang

Dari berbagai manfaat tuna dan resep berbahan dasar ikan tuna, salah satu diantaranya yakni menjaga kesehatan tulang. Terdapat kurang lebih 185 – 265 mg fosfor dalam tuna yang dikonsumsi. Fosfor merupakan salah satu mineral penting dengan fungsi utama untuk pertumbuhan dan perbaikan jaringan tubuh. Fosfor mampu membentuk struktur tulang bersama dengan kalsium, yang merupakan mineral dengan fungsi menjaga kepadatan dan kekuatannya.

Resep Olahan Ikan Tuna: Gulai Ikan Tuna

Diantara beberapa manfaat tuna dan resep berbahan dasar ikan tuna, gulai merupakan salah satu olahan paling banyak diminati. Gulai ikan tuna menjadi hidangan istimewa lengkap dengan kelezatan yang tidak kalah dari ikan lainnya. Selain rasa dagingnya yang gurih dan dagingnya yang tebal, kandungan gizi dalam tuna mampu membantu menyeimbangkan kesehatan tubuh. Inilah resep membuat gulai ikan tuna :

Bahan – bahan :

  • 2 ikan tuna
  • Merica bubuk ¼ sdt
  • Serai 2 batang
  • Air jeruk nipis 2 sdt
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Jahe 2 cm
  • Daun kemangi 3 tangkai
  • Garam
  • Gula
  • Santan
  • Bawang putih  
  • Bawang merah
  • Kunyit
  • Cabe merah keriting


Cara membuat :

1. Lumuri ikan tuna yang telah dicuci bersih dengan air jeruk nipis

2. Tambahkan garam dan merica bubuk

3. Diamkan 15 menit agar bumbu meresap

4. Bakar ikan tuna dengan panggangan atau bara api sampai matang

5. Tumis bahan bumbu halus hingga harum

6. Masukkan daun jeruk, serai dan jahe sampai matang

7. Masukkan ikan tuna

8. Tambahkan garam, gula dan santan

9. Masak sampai mendidih dan mengental

10. Tambahkan daun kemangi dan aduk rata

11. Angkat gulai dan sajikan

Itulah resep berbahan dasar ikan tuna yang bisa diolah sendiri di rumah untuk disantap bersama keluarga.

Posting Komentar

Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Link Banner Intellifluence Herd Worth Value: $97 Intellifluence Trusted Blogger Link Banner Link Banner Link Banner Seedbacklink