Cara Sederhana Menambal Panci, Dandang dan Rantang Bolong
Pernah ga pengen menambal sendiri rantang, dandang atau panci yang bolong?
Di rumah, pastinya kita punya beberapa macam alat memasak. Minimal ya ada lah itu yang disebut panci bergagang buat masak mi instan atau dandang buat ngerebus air. Benda-benda tersebut emang banyak gunanya dalam kehidupan per-dapur-an kan? Bahkan saking seringnya dianiaya dipakai ga heran kalau tiba-tiba terluka eh bolong maksudnya.
Kalau punya duit banyak sih pastinya ga pusing ya tinggal "lem biru" alias lempar ganti baru. Tapi kalau lagi bokek atau kadang masih ada rasa eman-eman alias sayang sama si panci, kita maunya memperbaiki si panci supaya bisa dipakai lagi. Cuman.... zaman now cari tukang patri kan ga gampang bro.
Tenang..! Ada solusinya kok. Dan cara menambal panci bocor atau dandang bolong pun mudah!
1. Siapkan panci yang bolong kemudian tandai untuk memudahkan.
2. Siapkan bungkus penyedap, potong dan sesuaikan supaya bisa menutup lubang.
3. Siapkan juga kain, cempal atau apapun yang bisa menahan panas.
4. Jika ketiga barang di atas sudah siap. Sekarang kita bisa menambal dandang yang bocor.
5. Panaskan dandang atau panci atau rantang di bagian yang bolong. Sebentar saja terkena api, tidak usah sampai panas banget tapi cukup hangat saja.
6. Matikan kompor. Lalu balik panci dan letakkan bungkus penyedap di bagian yang bolong. Ingat yang bagian alumunium menempel pada panci ya.
7. Ratakan dengan kain, cempal, sendok atau apa saja. Hati-hati dengan panas!
8. Setelah menempel dengan baik, letakkan di kompor dan nyalakan api sebentar saja sekitar 10 detik.
Taraaaa, sekarang panci bolong sudah bisa digunakan lagi.
Posting Komentar
Mohon maaf yang memasukkan link hidup dihapus otomatis ya.
Salam Blogging!