Yang Harus Kamu Tahu dari Penipuan Ecash
Daftar Isi
Beberapa waktu lalu saya pasang iklan di OLX karena memang menyasar target calon pembeli orang sekota. Maksudnya tentu karena saya pengennya COD alias ketemuan saja dan uangnya bisa langsung saya terima. Lagian barang yang saya pengen jual itu kalau dipaketkan lewat ekspedisi harus diasuransikan supaya ga hilang atau rusak di perjalanan.
Ga lama setelah iklan tayang ada whatsapp yang masuk menanyakan barang tersebut. Dia ingin kamera yang saya jual itu dikirim saja ke lokasinya di Solo. Setelah saya yakinkan soal ada sedikit cacat di barang dan menanyakan kenapa tidak COD saja, si calon pembeli ini seperti yakin barang ga ada masalah buat dia.
Yah memang dari awal percakapan sudah ada bad feeling, tapi tetep saja saya ladeni. Dan di akhir chat, setelah nomor rekening saya beritahukan, benar saja, ga ada 5 menit dia langsung kirim bukti transfer ecash.
Saya yang paham bahwa ini penipuan cuma balas 'maaf tidak melayani pembayaran ecash' dan chat tersebut sama sekali ga berlanjut alias tanpa perlawanan dari si penipu. Padahal kalau memang benar uang sudah ditransfer tentu akan ada jawaban kan.
Saya amati, di luaran sana ternyata modus penipuan yang menggunakan ecash masih saja banyak terjadi. Sebenarnya penipuan ini hanya mengatasnamakan ecash saja karena si penipu sama sekali ga pernah mentransfer dana apapun menggunakan ecash.
PAHAMI DULU MANDIRI ECASH
Mandiri ecash adalah uang elektronik di handphone yang dapat digunakan tanpa harus membuka rekening bank. Provider kartu yang bisa didaftarkan ecash saat ini baru Tsel, XL, Indosat. Cara daftarnya dengan mengakses *141*6# atau download aplikasi di apps store.
Mandiri Ecash ini bisa untuk bertransaksi seperti isi pulsa, beli token PLN maupun membayar belanjaan di merchant yang sudah bekerja sama dengan ecash.
Pengguna mandiri ecash juga bisa transfer saldo ke sesama pengguna ecash maupun transfer ke rekening Mandiri.
Tapi, penipu hanya mengirimkan bukti transfer palsu yang secara kasat mata persis sekali dengan bukti transfer yang dikeluarkan oleh ATM MANDIRI.
Yang perlu dicermati dalam penipuan ecash adalah:
Bukti transfer palsu pasti mencantumkan KODE OTP
Kode otp inilah yang digunakan penipu untuk memaksa kita segera ke ATM. Penipu akan mengatakan uang ecash bisa dicek dan ditarik hanya lewat ATM Mandiri. Nah, kenapa mereka meminta kita ke ATM? Padahal dana ecash sebenarnya bisa dicek secara realtime tanpa harus ke ATM.
Padahal, setelah di ATM para penipu ini akan menguras dana di rekening mandiri kita dengan mentransfer uang di rekening ke nomor ecash mereka.
Patokannya adalah, jangan menanggapi jika di bukti transfer ecash ada KODE OTP dan meminta kita segera ke ATM MANDIRI. Sudah itu saja.
Semoga postingan kali ini membantu para olshopper untuk lebih mengenali pembeli dan menjauhkan kita dari modus penipuan apapun ya.
screenshot chat di wa dengan penipu |
Ga lama setelah iklan tayang ada whatsapp yang masuk menanyakan barang tersebut. Dia ingin kamera yang saya jual itu dikirim saja ke lokasinya di Solo. Setelah saya yakinkan soal ada sedikit cacat di barang dan menanyakan kenapa tidak COD saja, si calon pembeli ini seperti yakin barang ga ada masalah buat dia.
Yah memang dari awal percakapan sudah ada bad feeling, tapi tetep saja saya ladeni. Dan di akhir chat, setelah nomor rekening saya beritahukan, benar saja, ga ada 5 menit dia langsung kirim bukti transfer ecash.
Saya yang paham bahwa ini penipuan cuma balas 'maaf tidak melayani pembayaran ecash' dan chat tersebut sama sekali ga berlanjut alias tanpa perlawanan dari si penipu. Padahal kalau memang benar uang sudah ditransfer tentu akan ada jawaban kan.
Saya amati, di luaran sana ternyata modus penipuan yang menggunakan ecash masih saja banyak terjadi. Sebenarnya penipuan ini hanya mengatasnamakan ecash saja karena si penipu sama sekali ga pernah mentransfer dana apapun menggunakan ecash.
PAHAMI DULU MANDIRI ECASH
Bukti transfer ecash ke rekening mandiri |
Mandiri Ecash ini bisa untuk bertransaksi seperti isi pulsa, beli token PLN maupun membayar belanjaan di merchant yang sudah bekerja sama dengan ecash.
Pengguna mandiri ecash juga bisa transfer saldo ke sesama pengguna ecash maupun transfer ke rekening Mandiri.
BAGAIMANA PENIPUAN MENGGUNAKAN ECASH?
Penipuan yang dilakukan mengatasnamakan ECASH sebenarnya tidak pernah melakukan transfer apapun ke rekening penjual atau ke nomor ecash penjual.Tapi, penipu hanya mengirimkan bukti transfer palsu yang secara kasat mata persis sekali dengan bukti transfer yang dikeluarkan oleh ATM MANDIRI.
Yang perlu dicermati dalam penipuan ecash adalah:
Bukti transfer palsu pasti mencantumkan KODE OTP
Kode otp inilah yang digunakan penipu untuk memaksa kita segera ke ATM. Penipu akan mengatakan uang ecash bisa dicek dan ditarik hanya lewat ATM Mandiri. Nah, kenapa mereka meminta kita ke ATM? Padahal dana ecash sebenarnya bisa dicek secara realtime tanpa harus ke ATM.
Padahal, setelah di ATM para penipu ini akan menguras dana di rekening mandiri kita dengan mentransfer uang di rekening ke nomor ecash mereka.
CARA MENGHINDARI PENIPUAN ECASH!
Jika ada calon pembeli dari mana saja ingin membayar dengan ecash jangan takut, tanggapi saja dengan santai. Tapi jika ragu-ragu boleh ditolak.Patokannya adalah, jangan menanggapi jika di bukti transfer ecash ada KODE OTP dan meminta kita segera ke ATM MANDIRI. Sudah itu saja.
Semoga postingan kali ini membantu para olshopper untuk lebih mengenali pembeli dan menjauhkan kita dari modus penipuan apapun ya.
Mohon maaf yang memasukkan link hidup dihapus otomatis ya.
Salam Blogging!